9 Manfaat Traveling Buat Cewek yang Harus Kamu Tahu
9 Manfaat Traveling Buat Cewek yang Harus Kamu Tahu - Traveling adalah aktivitas melakukan sebuah perjalanan, yang akan membawa ke tempat baru, dan memberikan pengalaman baru.
9 Manfaat Traveling Buat Cewek yang Harus Kamu Tahu |
Selain tempat indah yang bisa kita datangi ketika traveling, kita juga bisa mencicipi makanan yang enak yang belum pernah sama sekali kita cicipi lidah.
Traveling akan mempertemukan kita dengan orang-orang baru, yang belum pernah kita temui dan justru darisana pertemanan kita akan menjadi lebih luas lagi. Benar?
Bahkan dalam jurnal, Dow menyebutkan jika traveling bersama keluarga bisa meningkatkan hubungan erat dan membangun komunikasi kekeluargaan. Alhasil keluarga jadi kompak, dan saling menyayangi di antara keluarga. Selain manfaaat traveling bagi kesehatan, apalagi sih? Ini dia.
9 Manfaat Traveling Buat Cewek yang Harus Kamu Tahu
1. Membuka Wawasan
Sebagai seorang cewek kita harus menjadi sosok yang smart dan update. Dengan traveling, wawasan kita akan menjadi bertambah. karena melihat banyak hal baru, mendengar hal baru, dan juga merasakan hal yang sebelumnya belum pernah kita tahu. Informasi baru inilah yang bisa kita sebarkan, ke orang lain yang siapa tahu berguna nantinya.
2. Lebih Menghargai Perbedaan Manusia
Dengan melakukan traveling, kita bisa melihat perbedaan kebudayaan atau adat ang kita miliki dengan tempat yang kita kunjungi. Misalnya adat orang Jawa dan orang Bali pasti berbeda, dari sinilah kita makin menghargai keanekaragaman yang dimiliki setiap manusia.
3. Menambah Inspirasi dan Kreativitas
Buat pribadi yang kreativ dan penuh imajinasi, traveling bisa memberikan banyak inspirasi dan ide dari yang dilihat, dirasakan, dan didengar. Pikiran juga makin rileks. Setelah balik dari beraktivitas traveling pasti banyak ide yang bisa direalisasikan.
4. Menguji diri Apakah Sanggup Mengurus Semuanya Seorang Diri
Jika kamu pribadi yang pendiam dan belum tahu banyak hal di luar sana ada apa, lakukan traveling dan coba banyak hal. Dengan begitu kamu akan menguji dirimu sendiri, apakah sanggup melakukan tantangan tanpa bantuan orang lain dan selamat, kamu bisa!
5. Melatih Keberanian
9 Manfaat Traveling |
Traveling bisa menguji seberapa mandirinya kita, dengan begitu keberanian saja tidak cukup. Kamu juga perlu memersiapkan akses menjuju ke sana. Dari naik apa, bagaimana suasananya, jika kita tersesat harus apa, lakukan riset sebelum melakukan perjalanan.
6. Belajar Bahasa Asing
Jika Indonesia sudah kamu kunjungi semuanya, saatnya melakukan traveling ke mancanegara. Sebelum melakukan perjalanan ke luar negeri, ada baiknya kamu belajar dahulu menguasai bahasa asing. Memang tidak mudah, tetapi dengan belajar bahasa asing travelingmu akan semakin mudah. Negara mana yang menjadi tujuanmu bahasa itulah yang harus kamu kuasai, atau minimal belajar bahasa Inggris.
7. Menambah Teman Baru
Traveling akan membuat kita menemukan teman baru, sebagai tempat bertanya. Misalnya nih jika kurang menguasai bahasa, bisa menggunakan gestur badan, dengan tersenyum, melambaikan tangan dan siapa tahu bisa jadi pertemanan ini berlanjut. Apalagi sekarang sudah ada media sosial, kamu bisa menjalin pertemanan sebelum bepergian.
8. Menjadi Lebih Bersyukur
Traveling membuat kita mengenal dunia yang lebih luas lagi, selain melihat hal yang indah kita akan menemui berbagai hal-hal di sepanjang perjalanan yang akan membuat kita merasakan nikmat syukur atas kebesaran Tuhan.
Rasa syukur yang tertanam dalam diri, akan menjadi bekal di kemudian hari dan terkumpul menjadi sebuah energi.
9. Sarana Refreshing
Melakukan liburan atau traveling, merupakan salah satu tujuan menghilangkan penat dan jenuh yang melanda. Agar setelah kembali ke kegiatan semula, otak sudah fresh kembali dan produktivitas pun bisa diciptakan.
Demikian 9 Manfaat Traveling yang Harus Kamu Tahu, semoga bermanfaat ya. Selamat melakukan perjalanan! Ingat untuk berdoa ya, sebelum melangkah keluar dari rumah. Salam.
Traveling punya banyak manfaat, apalagi buat cewek ya mbak
BalasHapusKLO bagiku, traveling nggak hanya sekadar untuk refreshing tapi juga untuk mencari inspirasi
Hai kak aku Dennise.Udah lama banget aku merencanakan untuk travelling sulit banget ketemu waktunya.Ada sih rencana tahun depan sama gang cewek (kami 4 orang) mau ke Jogja,refreshing.Hilangkan kepenatan baik sebagai mom maupun pekerja
BalasHapusBAgiku, traveling itu kebutuhan ke-10 setelah sembako deh. Sarana Refreshing merupakan manfaat yang aku rasakan tiap selesai traveling. Kerja jadi semnagat lagi... Pikiran juga jadi fresh
BalasHapussaya nyesel nih, baru sekarang terbetik keinginan untuk traveling
BalasHapusmungkin karena sebelum era digital, semua serba gelap ya?
Jadi keinget deh pas travelling ke Yogya di tahun 90'an. Kalo ketemu bule bawaannya jadi ngajakin mereka u.conversation juga berfoto. Seruu.
BalasHapuspastinya traveling tu buat nagih... banyak sekali manfaatnya, siapa tau dapat jodoh pulak ehhhh
BalasHapusAku kangen traveling kak. Rencananya mau nepatin janji ngajak anak jalan jalann. Eh pas liat covid sejak libur natal dan aura tahun baru jumlah orang yang kena covid banyak lagi. Bahkan kotaku sekarang menjadi kota ke dua terbanyak yang kena covid setelah jakarta. Jadi aja aku menunda lagi jalan jalannya hiks
BalasHapustraveling memang sungguh menyenangkan apalagi kita bisa belajar dari alam dan kerap merenung menjalani hidup. seru sekali
BalasHapusTraveling itu menyenangkan banget bagi wanita. Tapi kalau traveling sambil bawa anak-anak yang masih kecil lumayan ribet sih, tetap stresnya melekat. Kecuali ada orang lain yang ikut membantu, misalnya saja suami. Nah kalau single parent seperti saya, sedang ingin banget traveling sendirian, menikmati hari sendirian. Tapi pasti susah, karena sepanjang jalan pasti tetap kepikiran anak-anak di rumah. 😂
BalasHapusSetuju bgt, keliatan banget sih kak biasanya orang yang senang traveling dan ga. Pernah liat sebuah VT gitu, Travelling adalah Belanja pengalaman. Dari pengalaman itu seperti yg kakak jabarkan diatas, wawasan lebih luas dan menghargai perbedaan. Selain itu kita bisa healing juga dari kepenatan pekerjaan kita 😊 Traveling juga ga mesti yg jauh-jauh banget menurutku, eksplor aja disekitar terlebih dulu..
BalasHapusJadi teringat pernah jadi solo traveling, semuanya diakomodir sendiri dan tapi rasanya juga seru karena kita belajar menjadi pribadi mandiri. Makasih tipsnya di atas kak, artikel bermanfaat karena betul cewek juga butuh traveling untuk sekedar mencegah stress dll.
BalasHapusMenurutku juga cewek wajib banget sekali-sekali travelling, mau itu bareng besties atau solo travelling (kalau berani) silahkan aja. Karena sepulang travelling kaya habis charge body and soul aja berasanya deh.
BalasHapusSelain jalan-jalan, ada kegiatan lain yang ada manfaatnya bagi perempuan yaitu shoping, tapi harus ada modal hehehehe
BalasHapusUntukku, traveling itu buat refreshing
BalasHapusHabis traveling, bikin seger lagi buat masuk kerja
Kayaknya buat cowo juga berlaku nih, Kak. Banyak sekali manfaat traveling ya, tahu tempat baru, tahu budaya, tahu kebiasaan, tahu sejarah, dan yang ga kalah penting bisa menikmati kuliner khasnya.
BalasHapusWah bagus nih, biar cewek-cewek tau manfaat dari traveling. jadi tidak hanya bergelut dengan buku atau gadget saja, cewek pun harus memperoleh hiburan, melalui traveling juga
BalasHapus